p.read-more-container { display: none; }
Tentang ugm

Biaya Kuliah UGM Per Semester Semua Jurusan 2023/2024

Satupersen.co.id – Pada umumnya, calon mahasiswa selalu menginginkan masuk ke perguruan tinggi negeri untuk melanjutkan studinya. Seperti Universitas Gadjah Mada (UGM) yang selalu menjadi kampus impian bagi kebanyakan orang baik dari daerah Jawa maupun dari luar pulau Jawa. Apalagi pasalnya biaya kuliah di UGM relatif murah untuk kategori universitas negeri.

Biaya kuliah itu berkisar dari program sarjana atau program khusus, yaitu biaya kuliah individu atau biaya kuliah yang di tanggung oleh masing-masing mahasiswa program Diploma atau Sarjana.

UGM sudah memutuskan biaya kuliah atau Uang Kuliah Tunggal (UKT) untuk tahun ajaran 2023/2024. Biaya kuliah individu untuk kelompok I sampai VIII ditetapkan berdasarkan kemampuan ekonomi masing-masing mahasiswa yang dilihat dari pendapatan orangtuanya.

Sebelum membahas biaya kuliah di UGM dengan rinci, silahkan simak informasi di bawah ini .

Tentang UGM

Tentang ugm

Universitas Gadjah Mada atau UGM merupakan universitas paling tua di Indonesia dan berada di kampus Bulaksumur Yogyakarta. Dan resmi berdiri empat tahun setelah kemerdekaan Republik Indonesia. Pada tanggal 19 Desember 1949, UGM dibangun sebagai universitas nasional.

Berdiri dengan nama “Universitas Negeri Gadjah Mada”, perguruan tinggi ini merupakan gabungan dari beberapa sekolah tinggi yang telah lebih dulu di dirikan, di antaranya Balai Perguruan Tinggi Gadjah Mada, Sekolah Tinggi Teknik, dan Akademi Ilmu Politik yang terletak di Yogyakarta, Balai Pendidikan Ahli Hukum di Solo, serta Perguruan Tinggi Kedokteran Bagian Praklinis di Klaten, yang disahkan dengan Peraturan Pemerintah No. 23 Tahun 1949 tentang Peraturan Penggabungan Perguruan Tinggi menjadi Universitas.

Hingga saat ini, UGM memiliki 18 Fakultas, satu Sekolah Pascasarjana, serta satu Sekolah Vokasi dengan puluhan program studi.

Berikut daftar fakultas yang terdapat di UGM:

  • Fakultas Biologi
  • Fakultas Ekonometrika dan Bisnis
  • Fakultas Farmasi
  • Fakultas Filsafat
  • Fakultas Geografi
  • Fakultas Hukum
  • Fakultas Ilmu Budaya
  • Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
  • Fakultas Kedokteran Gigi
  • Fakultas Kedokteran Hewan
  • Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan
  • Fakultas Kehutanan
  • Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
  • Fakultas Pertanian
  • Fakultas Peternakan
  • Fakultas Psikologi
  • Fakultas Teknik
  • Fakultas Teknologi Pertanian
  • Sekolah Pascasarjana
  • Sekolah Vokasi

Biaya kuliah di UGM

Biaya kuliah ugm

Biaya kuliah ini yaitu dari jalur SNMPTN, SBMPTN, jalur ujian Mandiri, dan jalur prestasi yang sudah dikenal dengan sistem pembayaran UKT (Uang Kuliah Tunggal) sejak ditetapkan pada tahun 2013.

UKT sendiri merupakan sistem pembayaran kuliah yang nantinya harus dibayar setiap semester berdasarkan tingkat penghasilan orangtua mahasiswa.

Sistem pembayaran UKT sebagai bantuan silang, maknanya makin rendah penghasilan orangtua maka semakin rendah juga biaya UKT nya. Kebalikannya, jika penghasilan orangtua tinggi maka UKT nya otomatis akan lebih tinggi pula.

Tentu saja karena sistem pembayarannya memakai UKT dari sisi administrasi yang biayanya disamakan dengan penghasilan orang tua. Mahasiswa tak perlu membayar biaya masuk atau yang lainnya saat diterima di UGM.

Pengelompokan UKT ditetapkan berdasar persyaratan pendapatan, yang mencakup pendapatan bruto dan penghasilan tambahan orangtua.

Penentuan biaya kuliah ini berlaku untuk mahasiswa S1 yang diterima di UGM. Berikut ini kami berikan perincian biaya kuliah di UGM lengka. Simak rinciannya di bawah ini.

Biaya UKT UGM Program Sarjana S1

Program Studi Kelompok Uang Kuliah Tunggal (Rp)
III IV V VI VII VIII
Agronomi Rp 4,5 juta Rp 5,5 juta Rp 7 juta Rp  9 juta Rp 9,75 juta Rp 10,5 juta
Akuakultur Rp 4,5 juta Rp 5,5 juta Rp 7 juta Rp 9 juta Rp 9,75 juta Rp 10,5 juta
Akuntansi Rp 3,5 juta Rp 5,25 juta Rp 7 juta Rp 9 juta Rp 9,5 juta Rp 10 juta
Antropologi Budaya Rp 2,4 juta Rp 3,5 juta Rp 5 juta Rp 7 juta Rp 8,2 juta Rp 9,75 juta
Arkeologi Rp 2,4 juta Rp 3,5 juta Rp 5 juta Rp 7 juta Rp 8,2 juta Rp 9,4 juta
Arsitektur Rp 3,75 juta Rp 6 juta Rp 8,25 juta Rp 10,5 juta Rp 11,5 juta Rp 12,5 juta
Bahasa dan Kebudayaan Rp 2,4 juta Rp 3,5 juta Rp 5 juta Rp 7 juta Rp 7,5 juta Rp 8 juta
Bahasa dan Sastra Indonesia Rp 2,4 juta Rp 3,5 juta Rp 5 juta Rp 7 juta Rp 7,5 juta Rp 8,3 juta
Biologi Rp 4,5 juta Rp 7,5 juta Rp 9 juta Rp 11 juta Rp 12 juta Rp 15,2 juta
Ekonomi Pertanian dan Agribisnis Rp 4,5 juta Rp 5,5 juta Rp 7 juta Rp 9 juta Rp 9,75 juta Rp 10,5 juta
Elektronika dan Instrumentasi Rp 4,25 juta Rp 4,75 juta Rp 6 juta Rp 7,5 juta Rp 9 juta Rp 11 juta
Farmasi Rp 5 juta Rp 7,5 juta Rp 10 juta Rp 12,5 juta Rp 15 juta Rp 17,5 juta
Filsafat Rp 2,4 juta Rp 3,15 juta Rp 4,2 juta Rp 5,5 juta Rp 7 juta Rp 8,5 juta
Fisika Rp 4,25 juta Rp 4,75 juta Rp 6 juta Rp 7,5 juta Rp 9 juta Rp 11 juta
Geofisika Rp 4,25 juta Rp 4,75 juta Rp 6 juta Rp 7,5 juta Rp 9 juta Rp 11 juta
Geografi Lingkungan Rp 4,5 juta Rp 5,5 juta Rp 6,5 juta Rp 7,5 juta Rp 9 juta Rp 10,5 juta
Gizi Kesehatan Rp 4 juta Rp 6 juta Rp 8 juta Rp 10,5 juta Rp 11,5 juta Rp 12,5 juta
Higiene Gizi Rp 3,7 juta Rp 5,6 juta Rp 7,5 juta Rp 9,5 juta Rp 12,5 juta Rp 15 juta
Hukum Rp 2,5 juta Rp 4,3 juta Rp 5,6 juta Rp 6,75 juta Rp 8 juta Rp 10 juta
Ilmu dan Industri Peternakan Rp 4,5 juta Rp 5,5 juta Rp 7 juta Rp 8,5 juta Rp 10 juta Rp 11,5 juta
Ilmu Ekonomi Rp 3,5 juta Rp 5,25 juta Rp 7 juta Rp 9 juta Rp 9,5 juta Rp 10 juta
Ilmu Hubungan Internasional Rp 2,9 juta Rp 4,35 juta Rp 5,8 juta Rp 6,5 juta Rp 7,5 juta Rp 9 juta
Ilmu Keperawatan Rp 4,5 juta Rp 6,75 juta Rp 9 juta Rp 14,5 juta Rp 16 juta Rp 18,5 juta
Ilmu Komputer Rp 5,7 juta Rp 6,4 juta Rp 7,8 juta Rp 9,5 juta Rp 10 juta Rp 11 juta
Ilmu Komunikasi Rp 2,9 juta Rp 4,35 juta Rp 5,8 juta Rp 6,5 juta Rp 7,5 juta Rp 9,5 juta
Ilmu Tanah Rp 4,5 juta Rp 5,5 juta Rp 7 juta Rp 9 juta Rp 9,75 juta Rp 10,5 juta
Kartografi dan Penginderaan Rp 4,5 juta Rp5,5 juta Rp 6,5 juta Rp 7,5 juta Rp 9 juta Rp 10,5 juta
Kedokteran Rp 7,25 juta Rp 10,875 juta Rp 14,5 juta Rp 18,125 juta Rp 22,5 juta Rp 26 juta
Kedokteran Gigi Rp 7,35 juta Rp 9,8 juta Rp 13,3 juta Rp 20 juta Rp 23 juta Rp 26 juta
Kedokteran Hewan Rp 5 juta Rp 6,5 juta Rp 8 juta Rp 10 juta Rp 15 juta Rp 25 juta
Kehutanan Rp 4,75 juta Rp 5,5 juta Rp 7 juta Rp 8,5 juta Rp 10 juta Rp 11,5 juta
Kimia Rp 4,25 juta Rp 5,75 juta Rp 6 juta Rp 7,5 juta Rp 9 juta Rp 11 juta
Manajemen Rp 3,5 juta Rp 5,25 juta Rp 7 juta Rp 9 juta Rp 9,5 juta Rp 10 juta
Manajemen Kebijakan Publik Rp 2,65 juta Rp 3,975 juta Rp 5,3 juta Rp 6 juta Rp 7,5 juta Rp 9,5 juta
Manajemen Sumberdaya Akuatik Rp 4,5 juta Rp 5,5 juta Rp 7 juta Rp 9 juta Rp 9,75 juta Rp 10,5 juta
Matematika Rp 4,25 juta Rp4,25 juta Rp 6 juta Rp 7,5 juta Rp 9 juta Rp 11 juta
Mikrobiologi Pertanian Rp 4,5 juta Rp 5,5 juta Rp 7 juta Rp 9 juta Rp 9,75 juta Rp 10,5 juta

 

Pariwisata Rp 2,4 juta Rp 3,5 juta Rp 5 juta Rp 7 juta Rp 7,3 juta R p8 juta
Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan Rp 2,4 juta Rp 3,6 juta Rp 4,8 juta Rp 5,5 juta Rp 7 juta Rp 9 juta
Pembangunan Wilayah Rp 4,5 juta Rp 5,5 juta Rp 6,5 juta Rp 7,5 juta Rp 9 juta Rp 10,5 juta
Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian Rp 3,5 juta Rp 5,6 juta Rp 7,65 juta Rp 10 juta Rp 11,25 juta Rp 12,5 juta
Perencanaan Wilayah dan Kota Rp 3,5 juta Rp 5,6 juta Rp 7,65 juta Rp 10 juta Rp 11,25 juta Rp 12,5 juta
Politik dan Pemerintahan Rp 2,65 juta Rp 3,975 juta Rp 5,53 juta Rp 6 juta Rp 7,5 juta Rp 9,5 juta
Proteksi Tanaman Rp 4,5 juta Rp 5,5 juta Rp 7 juta Rp 9 juta Rp 9,75 juta Rp 10,5 juta
Psikologi Rp 3,5 juta Rp 5,25 juta Rp 7 juta Rp 9 juta Rp 11 juta Rp 12 juta
Sastra Arab Rp 2,4 juta Rp 3,5 juta Rp 5 juta Rp 7 juta Rp 7,5 juta Rp 8,3 juta
Sastra Inggris Rp 2,4 juta Rp 3,5 juta Rp 5 juta Rp 7 juta Rp 8 juta R p8,9 juta
Sastra Jawa Rp 2,4 juta Rp 3,5 juta Rp 5 juta Rp 7 juta Rp 7,5 juta Rp 8,3 juta
Sastra Jepang Rp  2,4 juta Rp 3,5 juta Rp 5 juta Rp 7 juta Rp 7,5 juta Rp 8 juta
Sastra Prancis Rp 2,4 juta Rp 3,5 juta Rp 5 juta Rp 7 juta Rp 7,5 juta Rp 8 juta
Sejarah Rp 2,4 juta Rp 3,5 juta Rp 5 juta Rp 7 juta Rp 8 juta Rp 9,2 juta
Sosiologi Rp 2,4 juta Rp 3,6 juta Rp 4,8 juta Rp 5,5 juta Rp 7 juta Rp 9 juta
Statistika Rp 4,25 juta Rp 4,75 juta Rp 6 juta Rp 7,5 juta Rp 9 juta Rp 11 juta
Teknik Elektro Rp 4 juta Rp 6,5 juta Rp 8,85 juta Rp 10,9 juta Rp 11,7 juta Rp 12,5 juta
Teknik Fisika Rp 3,5 juta Rp 5,6 juta Rp 7,65 juta Rp 10 juta Rp 10,85 juta Rp 11,7 juta
Teknik Geodesi Rp 3,5 juta Rp 5,6 juta Rp 7,65 juta Rp 10 juta Rp 10,85 juta Rp 11,7 juta
Teknik Geologi Rp 3,5 juta Rp 5,6 juta Rp 7,65 juta Rp 10 juta Rp 11,25 juta Rp 12,5 juta
Teknik Industri Rp 4 juta Rp 6,5 juta Rp 8,85 juta Rp 10,9 juta Rp 11,7 juta Rp 12,5 juta
Teknik Kimia Rp 4 juta Rp 6,5 juta Rp 9,5 juta Rp 10,9 juta Rp 12,45 juta Rp 14 juta
Teknik Mesin Rp 4 juta Rp 6,5 juta Rp 8,85 juta Rp 10,9 juta Rp 12,45 juta Rp 14 juta
Teknik Nuklir Rp 3,5 juta Rp 5,6 juta Rp 7,65 juta Rp 10 juta Rp 11,55 juta Rp 13,1 juta
Teknik Pertanian Rp 5,5 juta Rp 7 juta Rp 8,5 juta Rp 9,5 juta Rp 10,5 juta Rp 11,5 juta
Teknik Sipil Rp 4 juta Rp 6,5 juta Rp 8,85 juta Rp 10,9 juta Rp 11,7 juta Rp 12,5 juta
Teknologi Hasil Perikanan Rp 4,5 juta Rp 5,5 juta Rp 7 juta Rp 9 juta Rp 9,75 juta Rp 10,5 juta
Teknologi Industri Pertanian Rp 5,5 juta Rp 7 juta Rp 8,5 juta Rp 9,5 juta Rp 10,5 juta Rp 11,5 juta
Teknologi Informasi Rp 4 juta Rp 6,5 juta Rp 8,85 juta Rp 10,9 juta Rp 11,7 juta Rp 12,5 juta
Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian Rp 5,5 juta Rp 7 juta Rp 8,5 juta Rp 9,5 juta Rp 10,5 juta Rp 11,5 juta

Catatan: Biaya pada tabel di atas merupakan biaya UKT pada tahun akademik sebelumnya. Jika ada kemungkinan kenaikan, mungkin biayanya tidak jauh berbeda dari biaya di atas.

Baca Juga: Biaya Kuliah Kedokteran UGM 2022 Semua Jalur

Biaya Kuliah UGM Jalur Mandiri

Jalur Mandiri ialah jalur masuk UGM dengan memakai melalui seleksi ujian tertulis yang sudah diputuskan oleh UGM. Tujuan dari sistem penyeleksian ini untuk memberi peluang kepada lulusan SMA/SMK sederajat selama maksimal 3 tahun setelah kelulusan untuk mengikuti penyeleksian dengan memilih 3 program studi pada Sarjana atau Diploma.

SPP jalur Mandiri di UGM masih tetap memakai sistem UKT dengan mempertimbangkan background atau status ekonomi orang tua. Tidak ada biaya gedung, biaya masuk/SPI, atau dana yang lain yang disiapkan untuk mahasiswa baru jalur Mandiri.

Dengan kata lain, biaya pendidikan untuk mahasiswa jalur Mandiri sama dengan biaya untuk mahasiswa jalur SNMPTN dan SBMPTN. Walau sebenarnya, mayoritas PTN menerapkan pembayaran uang masuk atau biaya gedung untuk mahasiswa jalur Mandiri.

Memang hal ini diperbolehkan karena ada aturannya sebagai basis kampus untuk penggalangan dana bagi mahasiswa mandiri di luar UKT.

Demikianlah pembahasan yang dapat kami berikan mengenai biaya kuliah di UGM jalur Mandiri, SBMPTN Per Semester tahun 2023/2024 beserta informasi lainnya. Semoga pembahasan yang kami berikan ini dapat bermanfaat untuk kamu yang ingin mengetahui biaya pendidikan di kampus tersebut terutama bagi calon mahasiswa baru yang berminat melanjutkan studinya.

Check Also

kode bsi

Kode Bank BSI (Bank Syariah Indonesia) Terlengkap 2023

Satupersen.co.id – Kamu nasabah Bank Syariah Indonesia atau dikenal dengan singkatan BSI? Pastinya sering dong ...

Baca Selengkapnya