cara menghapus system data di iphone

Cara Mengurangi Storage System Data di iPhone

Satupersen.co.id – Seperti yang kita tahu perangkat iPhone tidak memiliki slot microSD, sehingga penngguna tidak bisa menambah kapasitas penyimpanan melalui memori eksternal. Bagi pengguna iPhone dengan memori internal yang kecil, tentu hal tersebut menjadi salah satu masalah. Karena iPhone dengan kapasitas memori yang kecil akan lebih cepat penuh. Apalagi terkadang ukuran file iOS dan system data sendiri memakan memori yang cukup besar. Oleh karena itu, ada beberapa cara yang akan dibahas untuk mengurangi storage system data di iPhonemu.

Apakah kamu mengalami hal dimana meski di iPhone tidak banyak terinstal aplikasi, namun ruang penyimpanan tetap penuh? Yap, selain koleksi foto dan video yang memberatkan, ternyata ukuran file dari iOS cukup besar lho. Pada iOS 15 saja ukuran filenya mencapai 7 GB lebih. Belum lagi penyimpanan yang kesedot oleh system data yang bisa mencapai 20 GB. Padahal, besarnya system data tersebut sebagian besarnya dikarenakan penumpukan cache yang tidak terlihat pada iPhonemu.

IPhone dengan penyimpanan yang penuh meman membuat mobilisasi menjadi berkurang dan akan menyulitkan penggunanya, apalagi biasanya iPhone jadi lemot karena memori full.

Namun kamu gak perlu khawatir, untuk membuat penyimpanan iPhonemu menjadi lega, kita akan membahas cara-caranya yang sangat mudah untuk diikuti. Simak cara-cara berikut.

4 Cara Mengurangi Storage System Data di iPhone

1. Lakukan Force Restart

Cara pertama untuk mengurangi penyimpanan system data ialah melakukan force retart. Cara ini juga berbeda di setiap model device, tergantung tipe iPhonenya. Berikut cara melakukan force restart dengan beberapa model iPhone.

  • Untuk iPhone 6, 6S dan iPhone SE generasi pertama, caranya simple yaitu dengan menekan tombol power dan tombol home secara bersamaan, tahan hingga iPhone mati dan muncul logo Apple baru kemudian di lepas.
  • Untuk iPhone 7 dan 7 Plus, caranya tekan dan tahan tombol volume bawah bersamaan dengan tombol power sampai iPhone mati dan muncul logo Apple baru dilepas.
  • Untuk iPhone 8 sampai iPhone 13 Pro Max, caranya tekan tombol volume atas dan bawah (lakukan dengan cepat), kemudian tekan dan tahan tombol power hingga iPhone mati dan muncul logo Apple baru kemudian di lepas.
Trending :  Cara Mengubah Font di iPhone. Mudah Banget!

2. Membersihkan Riwayat Browser Safari

Jika kamu pengguna yang aktif menggunakan Safari sebagai aplikasi browser, sebaiknya kamu rutin melakukan membersihkan riwayat untuk menghapus cache atau sampah pada browser. Cache tersebut berasal dari aktivitas yang kamu lakukan saat menggunakan Safari seperti browsing atau melakukan login akun yang kemudian tersimpan otomatis. Situs yang kamu telusuri tersebutlah yang kemudian dinamakan history dan biasanya tersimpan banyak cache di dalamnya.

Caranya pun mudah, simak langkah-langkah berikut.

  • Pertama, silahkan masuk ke menu Pengaturan.
  • Kemudian klik opsi ‘Safari’.
  • Selanjutnya scroll kebawah hingga ketemu opsi ‘Bersihkan Riwayat & Data Situs Web’ kemudian tinggal kamu klik saja.

3. Menghapus Dokumen dan Data Aplikasi

Aplikasi-aplikasi yang tersedia di iOS memang lebih besar memori datanya dibanding apikasi pada Android. Apalagi seiring berjalan waktu, semakin lama kita menginstal aplikasi dan terus mengupdatenya, maka akan semakin besar pula memori data dan cache dari aplikasi tersebut. Oleh karena itu, jika penyimpanan kamu sudah penuh ikuti cara berikut untuk meringankannya.

  • Pertama masuk ke menu Pengaturan, pilih opsi ‘Umum’
  • Kemudian klik pada opsi ‘Penyimpanan iPhone’, selanjutnya akan muncul aplikasi dengan besaran dokumen dan datanya. Jika kamu merasa data dari aplikasi tersebut sudah terlalu besar memakan memori iPhone, sebaiknya kamu re-install dengan menghapus dan download kembali aplikasinya.

Jika kamu sudah melakukan langkah sudah tersebut, selanjutnya silahkan kamu lakukan force restart kembali untuk mengupdate system datanya.

4. Mengatur Ulang Lokasi & Privasi

Kamu bisa melakukan cara yang satu ini untuk mengurangi system data iPhonemu. Namun tenang saja, karena dengan melakukan langkah ini tidak akan menghapus data atau pengaturan apapun di perangkat iOS.  Caranya sebagai berikut.

  • Pertama, masuk ke menu Pengaturan.
  • Selanjutnya klik pada opsi ‘Umum’ kemudian klik opsi ‘Transfer atau Atur Ulang iPhone’.
  • Setelah itu klik opsi ‘Reset’ dan ‘Atur Ulang Lokasi & Privasi’.
Trending :  Aplikasi Kamera Terbaik yang Bisa Diandalkan Pengguna iPhone

Jika kamu sudah melakukan cara-cara diatas namun memori system data masih belum berkurang juga sedikitpun, kamu bisa lakukan restore perangkat iPhone menggunakan iTunes ataupun 3uTools, karena ada kemungkinan besar penyebabnya ada bugs iOS. Atau bisa juga mengupdate iOS jika sudah tersedia versi terbaru.

Baca Juga : Cara Backup dan Restore iPhone di iTunes dan 3uTools