Satupersen.co.id – Selain design-nya yg elegan, iPhone juga selalu menyediakan fitur-fitur yang canggih. Melalui pembaruan iOS, Apple selalu mengupayakan perbaikan bug dalam sistem operasi dan biasanya turut menghadirkan fitur terbaru yang canggih. Oleh sebab itu, ketika kita baru saja meng-update iOS biasanya akan mendapatkan fitur terbaru. Fitur-fitur tersebut bisa dibilang fitur tersembunyi karena mungkin bagi sebagian orang tidak mengetahuinya.
Bagi yang belum sepenuhnya mengetahui fitur-fitur apa saja yang tersedia dalam handphonenya, pastikan terus menyimak artikel ini ya. Karena kita akan membahas fitur-fitur tersembunyi di iPhone yang jarang diketahui pengguna. Berikut uraiannya.
7 Fitur Tersembunyi di iPhone
Berikut beberapa fitur tersembunyi yang mungkin belum kamu tahu sebelumnya. Dan bisa kamu aktifkan atau terapkan pada perangkat iPhonemu.
1. Lampu Flash untuk Notifikasi
Seiring perbaikan sistem iOS yang dirilis, semakin banyak juga fitur baru yang dihadirkan dengan canggih. Seperti lampu flash, kini tak hanya dijadikan lampu flash untuk foto saja, melainkan juga dapat digunakan untuk pemberitahuan atau notifikasi yang masuk pada perangkat iPhonemu.
Caranya cukup mudah, kamu hanya perlu masuk ke menu Pengaturan > klik opsi ‘Aksesibilitas’ > klik opsi Audio/Visual, kemudian scroll kebawah dan geser panel ‘Kilat LED Peringatan’ menjadi aktif.
2. Kaca Pembesar
Tanpa banyak orang sadari, sebenarnya pada perangkat iPhone yang kita miliki terdapat fitur kaca pembesar lho. Fitur ini sangat berguna bagi pengguna yang sulit membaca dengan tulisan kecil atau melihat objek kecil. Karena fitur ini dapat memperbesar atau zoom tulisan maupun objek yang ingin kamu lihat di iPhonemu, tanpa mengubah ukuran font pada iPhone.
Untuk menggunakannya, silahkan masuk ke menu Pengaturan > klik opsi ‘Aksesibilitas’ > klik opsi Zoom atau Magnifier, kemudian geser panel Zoom hingga aktif. Setelah selesai kamu bisa menerapkan zoom untuk membaca pada semua aplikasi ataupun browser.
3. Mengetik di Keyboard Menggunakan Satu Tangan
Untuk memudahkan pengguna dalam melakukan beberapa kerjaan, Apple mengeluarkan fitur dimana kamu bisa mengetik pesan hanya dengan satu tangan. Caranya buka aplikasi perpesanan > klik ikon Globe > arahkan atau geser jari anda ke huruf mana yang ingin di ketik.
4. Mengukur Objek/Benda
Fitur yang mungkin jarang dipakai penggunanya adalah aplikasi Pengukur atau Meassure. Fitur ini dapat mengukur panjang suatu objek atau benda, termasuk tinggi badan seseorang.
Caranya mudah, silahkan buka aplikasi Pengukur > arahkan kamera kepada objek > klik ikon tambah untuk mengambil gambar. Kemudian akan muncul rincian tinggi, lebar, atau panjang objek tersebut.
5. Konten Lisan
Fitur ini mungkin belum banyak diterapkan oleh pengguna iPhone. Padahal fitur ini sangat bermanfaat bagi yang lebih senang mendengar ketimbang membaca berita.
Dengan mengaktifkan fitur ini, kamu bisa memahami isi artikel melalui boorkmark atau browser dengan hanya mendengarkannya saja tanpa harus membacanya. Caranya cukup mudah, silahkan masuk ke menu Pengaturan > Aksesibilitas > klik opsi ‘Konten Lisan’ > aktifkan panel Ucapkan Seleksi dan Ucapkan Layar.
Setelah itu kamu tinggal membuka artikel atau bacaan melalui browser ataupun lainnya. Kemudian blok bacaan yang ingin di dengarkan, tekan dan tahan, kemudian klik Ucapkan.
6. Mengubah Suara Siri
Dalam peningkatan fitur yang Apple kembangkan, fitur mengubah suara siri tersedia untuk iOS versi 14.5 dan yang baru. Dengan adanya pilihan beberapa suara, kamu bisa mengganti suara asisten virtual siri sesuai dengan yang kamu mau.
Cara menggantinya, silahkan masuk ke menu Pengaturan > klik opsi ‘Siri & Pencarian’ > Geser panel Dengarkan “Hey Siri” menjadi aktif, kemudian anda akan ditampilkan pilihan suara siri 1 sampai 5, yang merupakan suara pria dan wanita.
7. Ketuk Bagian Belakang iPhone
Fitur ketuk bagian belakang atau back tap memang tidak bisa diterapkan pada semua tipe iPhone. Namun jika kamu menggunakan perangkat iPhone 8 ke atas dengan iOS versi 14 atau yang lebih baru, kamu sudah bisa menikmati fitur ini lho.
Fitur ini berguna untuk menjalankan perintah ketika pengguna mengetuk dua atau tiga kali pada belakang iPhonenya. Contohnya seperti mengambil jepretan layar atau screenshoot, membuka Pusat Kontrol, melakukan tindakan khusus aksesibilitas, mengunci layar dan masih banyak lagi. Untuk cara detailnya, kamu bisa membaca artikel cara menggunakan fitur back tap di iphone.